Rabu, 28 Maret 2012

Rancana CRM (Customer Relationship Management ) Pada UAD

Customer Relationship Management itu sendiri mempunyai arti luas, CRM memiliki arti sebuah istilah industri TI untuk metodologi, strategi, perangkat lunak (software) dan atau aplikasi berbasis web lainnya yang mampu membantu sebuah perusahaan (enterprise, kalau besar ukurannya) untuk mengelola hubungannya dengan para pelanggan.
Disini saya berusaha merancang bagaimana CRM yang baik dalam prodi teknik informatika di Universitas Ahmad Dahlan (UAD). Di prodi teknik informatika UAD seharusnya juga mempertimbangkan sistem dengan integrasi CRM nya agar para pelanggan merasa puas dengan kenyaman dan pelayanan terhadap mahasiswa maupun dosen pada menu IT Center UAD tersebut. Sangatlah penting CRM bagi UAD dalam megelola Prodi karena itu juga akan menimbulkan kepuasan dan nantinya akan menghasilkan timbal balik pula yang baik terhadap prodi. Hubungan yang solid dan memiliki ikatan emosional antara mahasiswa dengan UAD dibangun dengan kepercayaan, pengertian, komunikasi, dan kesetiaan; yang semua itu memakan waktu untuk merealisasikannya, bahkan untuk memperpanjangny sebaik  mungkin.
Seharusnya pihak prodi tahu apa yang diinginkan oleh mahasiswa dan dosen dalam pelayanan prodi itu sendiri. Dengan ini nantinya prodi juga akan mudah dalam mengontrol dan yang jelas menimbulkan UAD yang memiliki proses bisnis terhadap pelayanan yang baik. Dengan adanya CRM tidak akan adanya kesalahpahaman dan kontra dari mahasiswa maupun dosen. Intinya CRM akan memberi manfaat bagi UAD dan nantinya aka mengerti siapa dan untuk siapa pelayanan tersebut. Jadi UAD harus mempertimbangkan pelyanan terhadap mahasiswa dan dosen dengan mengacu CRM tersebut.
Ø  Menurut pendapat saya :
1.    Meningkatkan sarana dan prasarana yang menunjang kebutuhan pembelajaran mahasiswa.
2.   Meningkatkan fasilistas penunjang pembelajaran untuk dosen serta kinerja dosen dalam proses pembelajaran.
3.  Memberikan pelayanan informasi yang baik kepada mahasiswa berupa info tentang pembayaran uang kuliah, pendaftaran, pembayaran praktikum, info tambahan kuliah, jadwal kuliah.
Ø  Perkembangan dari prodi :
1.      Sistem birokrasi yang terstruktur .
2.  Menganalisis Mahasiswa dengan mengumpulkan data informasi untuk membuat keputusan dalam rangka untuk meningkatkan kualitas prodi.
3.      Meningkatkan efektifitas kerja dosen serta karyawan.
4.      Mendesain kualitas dan struktur segala aspek yang ada di biodata.
CRM yang mungkin sebaiknya diterapkan oleh Prodi Teknik Informatika UAD adalah seperti ini :
ü  Pembayaran SPP
Untuk masalah pembayaran SPP sebaiknya dilakukan secara terjadwal, apalagi di kampus 3 terdiri dari lebih dari 1 fakultas. Terlebih Prodi Teknik Informatika memiliki mahasiswa yang cukup banyak, maka untuk mengatasi antrian yang cukup panjang lebih baik dibagi menjadi beberapa periode pembayaran. Dengan mengacu pada jadwal pengisian KRS. Akan lebih baik lagi jika metode pembayarannya bisa via online sehingga bisa dilakukan dimana saja.
ü  Pengisian dan Perubahan KRS
Untuk pengisian KRS memang sudah dilakukan sosialisasi dan pengumuman melalui web portal dan web prodi. Namun pada pelaksanaannya terkadang tetap saja ada mahasiswa yang lupa dan akhirnya mengalami keterlambatan pengisian KRS. Belum ditambah lagi periode perubahan KRS yang (sangat) singkat sehingga membuat mahasiswa terkadang merasa terpaksa untuk mengambil mata kuliah untuk melengkapi jumlah SKS yang ada. Maka sebaiknya prodi Teknik Informatika juga menerapkan CRM dengan teknologi lain yang berbasis smsgateway. Sehingga mempermudah akses informasi untuk mahasiswa sebagai customer.
ü  Praktikum, Pemilihan Jadwal dan Pembayarannya
Pada pembayaran praktikum dan aktivasinya juga masih terdapat kendala. Pada proses pembayaran masih tetap antri, dan ditambah harus antri lagi ketika aktivasi untuk pemilihan jadwal praktikum dan terkadang masih saja terdapat kendala dengan banyaknya mahasiswa yang mengalami bentrok dengan jadwal kuliah dikelas.  Sebaiknya untuk pembayaran praktikum di-include kan kedalam pembayaran SPP. Sehingga tidak membuat mahasiswa untuk sering melakukan budaya antri. kemudian untuk jadwal praktikum sebaiknya sudah disusun dengan menyesuaikan jadwal kuliah prodi.
ü  Jumlah Kelas, Kuota dan Kapasistas Ruangan
Penentuan jumlah kelas, jumlah mahasiswa per kelas dan ruangan yang digunakan harus lebih merata dan disesuaikan. Jangan sampai ada kelas yang jumlah mahasiswanya sedikit tetapi menempati ruangan untuk kapasitas kelas besar. Tentukan kuota perkelas sehingga tidak ada lagi satu mata kuliah yang sama tetapi terjadi perbedaan jumlah mahasiswanya yang cukup banyak.
Mungkin jika harus disebutkan satu-per-satu masih banyak lagi apa yang harusnya dilakukan untuk meningkatkan kualitas pelayanan Prodi tercinta ini sehingga membuat para pengguna layanan merasa puas dan nyaman dalam melakukan transaksi dan aktivitasnya.
Di Universitas Ahmad Dahlan (UAD), suatu sistem Informasi dalam dunia Informatika keduanya melibatkan teknologi komputer yang mengambil peran penting dalam pengkajian komputasi pada perspektif inner-workings untuk menyediakan informasi yang berfokus pada pemanfaatan teknologi informasi agar dapat diterapkan untuk memenuhi kebutuhan informasi mahasiswa dan organisasi. Sistem informasi ini lebih memandang teknologi sebagai instrumen untuk mencatat, mengolah, serta mendistribusikan suatu data informasi agar dapat digunakan. Sebagai contohnya pada UAD kini mulai membentuk biro-biro layanan, salah satunya adalah SIMERU yang mengelola semua jadwal kuliah, mengelola ruangan dan menyediakan perlengkapan untuk mengajar dosen. Keberadaan SIMERU sangat membantu mahasiswa dalam menentukan jadwal kuliah dan praktikum serta rekap absensi yang tepat, selain itu memberikan kemudahan mengetahui pengumuman kuliah yang mungkin diundur atau mengetahui jadwal kuliah pengganti, kedepannya mungkin UAD akan serba otomatis karena semuanya akan dilayanai oleh sistem komputerisasi. 
 
Semoga bermanfaat . . . .jangan lupa komentarnya yahh. .aku tunggu selalu loh ^_^
      Wassalam. . Salam hangat Ilmu Komputer dan Internet

0 komentar:

Posting Komentar